Sabtu, 15 November 2014

Kaca Spion Nissan Grand Livina xv

Peringatan

Lakukan penyetelan posisi semua kaca spion sebelum anda mengemudi. Jangan menyetel posisi kaca spion saat anda sedang mengemudi, sehingga anda dapat berkonsentrasi penuh dalam pengoperasian kendaraan.

Kaca Spion Interior
Setel sudut kaca spion ke posisi yang diinginkan. Tarik tuas penyetel (1) saat cahaya silau dari lampu kendaraan di belakang anda mengganggu penglihatan anda di malam hari.
Dorong tuas penyetel (2) saat siang hari untuk mendapat pandangan arah belakang yang jelas.


Kaca Spion Luar
Peringatan
  • Jangan sentuh kaca spion luar saat kaca spion sedang bergerak, karena dapat membuat jari jari anda terjepit atau merusak kaca spion.
  • Jangan kemudikan kendaraan anda dengan kaca spion luar terlipat. Hal ini akan mengurangi area pandang ke belakang dan dapat mengakibatkan kecelakaan.
  • Objek yang ditampilkan di kaca spion luar sesungguhnya lebih dekat dari tampilannya (jika dilengkapi)
  • Dimensi dan jarak gambar di kaca spion luar tidak sama dengan kondisi sesungguhnya.
Menyetel

Tipe remote control

Remote control kaca spion luar beroperasi jika switch pengapian berada di posisi "Acc" atau "ON"
  1. Gerakkan switch untuk memilih kaca spion kanan (1) atau kiri (2)
  2. Setel setiap kaca spion ke posisi yang diinginkan (3)

Tipe manual

Dorong langsung pada permukaan kaca spion untuk menyetel kaca spion ke posisi yang diinginkan.

Pembersih embun (jika dilengkapi)
Kaca spion luar akan dipanaskan jika switch defogger kaca belakang dioperasikan.

Melipat
Tipe Manual
Lipat kaca spion luar dengan mendorong kaca spion ke arah belakang kendaraan.

Kaca Rias (jika dilengkapi)
Untuk mengakses kaca rias, tarik pelindung sinar matahari ke bawah dan buka penutup mata,

Roda kemudi Nissan Grand Livina xv

Peringatan
Jangan menyetel roda kemudi saat anda mengemudi, sehingga anda dapat berkonsentrasi penuh dalam mengoperasikan kendaraan.

Sambil menarik tuas pengunci keatas (1), setel roda kemudi ke atas atau ke bawah (2) hingga mencapai posisi yang diinginkan.
Dorong tuas pengunci ke bawah (3) dengan kuat untuk mengunci roda kemudi di posisinya.


Rabu, 05 November 2014

Flap Pengisian Bahan Bakar Nissan Grand Livina XV




PERINGATAN 
  • Bensin sangat mudah terbakar dan menimbulkan ledakan pada situasi tertentu. Anda dapat terbakar atau mengalami cedera serius jika anda menggunakan atau menangani bensin dengan cara yang salah. Selalu matikan mesin dan jangan merokok atau memarkirkan kendaraan dekat dengan sumber api atau percikan api saat sedang mengisi bahan bakar.
  • Bahan bakar dapat memiliki tekanan, putar tutup setengah putaran dan tunggu hingga bunyi "mendesis" terdengar untuk mencegah bahan bakar menyemprot keluar dan mungkin membuat anda mengalami cedera, kemudian lepaskan tutup.
  • Gunakan hanya tutup pengisian bahan bakar Nissan yang asli atau tutup sejenis sebagai penggantinya. Tutup seperti ini memiliki katup pengaman terintegrasi yang dibutuhkan untuk pengoperasian sistem bahan bakar dan sistem kontrol emisi yang benar. Penggunaan tutup yang tidak tepat dapat menyebabkan gangguan fungsi yang serius dan mungkin mengakibatkan cedera.


#Membuka Flap pengisian bahan bakar
Untuk membuka flap pengisian bahan bakar, tarik tuas pembuka flap pengisian bahan bakar.

#Tutup Pengisian Bahan Bakar
Tutup pengisian bahan bakar merupakan tipe bergerigi. Putar tutup berlawanan dengan arah jarum jam (1) untuk melepaskannya.
Kencangkan tutup searah dengan jarum jam (2) hingga gerigi mengeluarkan bunyi "klik" lebih dari dua kali, setelah selesai mengisi bahan bakar.
Letakkan tutup pengisian bahan bakar di penahan tutup (3) saat mengisi bahan bakar.

Hati-Hati :
Jika bahan bakar berceceran di bodi kendaraan, siram dengan air agar tidak merusak lapisan cat.